Ilustrasi/net |
LAMPUKUNING.com - Kabar gembira bagi kalangan PNS di lingkup Pemkab Batanghari dimana saat ini Pemkab sudah menuntaskan persiapan anggaran untuk pembayaran gaji ke-13 pegawainya. Hal tersebut disampaikan secara langsung Kabag Keuangan Setda Batanghari pada Jumat (19/06) diruang kerjanya.
“Ya, persiapan pembayaran gaji ke-13 untuk PNS di lingkup kita sudah tuntas, dan insyaallah sudah bisa kita cairkan menjelang hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriah mendatang, jumlahnya mencapai Rp23 Miliar,” kata Kabag Keuangan Setda Batanghari, Muhammad Azan.
Namun dia menegaskan, gaji tersebut belum akan dicairkan dalam waktu dekat ini melainkan menjelang hari raya Idul Fitri mendatang, dikarenakan Pemkab memikirkan kegunaannya juga sekaligus guna lebih mematangkan persiapan lainnya khususnya secara teknis pencairan, karena itu kepada para PNS diharapkan untuk tenang dan tetap bersabar untuk sementara waktu.
Azan juga menegaskan, sebenarnya saat ini anggaran dana untuk pembayaran gaji ke 13 ini sudah ada dan ada di kasda Pemkab Batanghari. Namun diminta kepada seluruh PNS dapat bersabar dan paling lambat di bayar sepuluh hari sebelum lebaran idul fitri.
Disamping itu, pihak Pemkab Batanghari sedang mempersiapkan dan mendukung kelancaran proses pembayarannya agar pelaksanaan pembayarannya nanti dapat selesai sesuai dengan rencana dan aturan yang berlaku.
Ia menjelaskan, gaji ke 13 yang diberikan kepada seluruh PNS ini dapat meningkatkan kesejahteraan dan meringankan biaya hidup serta sebagai wujud apresiasi pemerintah atas mengatasi dan pengabdian kepada bangsa dan negara.
“Sebagai implementasi dari pelaksanaan pemberian gaji ini sudah di tetapkan dalan Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2014 tentang pemberian gaji PNS,” terangnya lagi.
Lebih jauh dia juga mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batanghari telah menyiapkan anggaran dana untuk membayar gaji para pegawai negeri sipil (PNS) di lingkup Pemkab Batanghari sebesar Rp23 miliar.(*)
Reporter: Khusaini
Editor: Yupnical Saketi